24 Pemain Resmi Dikontrak Persiku

oleh -1,587 kali dibaca
Foto: Persiku saat uji coba melawan PS Djarum beberapa waktu lalu. (Mukhlisin/ISKNEWS.COM)

Kudus, ISKNEWS.COM – Manajemen Persiku Kudus, resmi mengontrak 24 pemain yang akan berlaga di Liga 3 Zona Jawa Tengah (Jateng) musim 2018. Mereka akan didaftarkan pada pendaftaran tahap pertama yang akan ditutup 20 Maret 2018.

24 pemain tersebut sudah termasuk kuota tiga pemain senior, yaitu Sugeng Riyadi sang kapten kesebelasan, Ferdian Abi Aliyil Farmadi Okka Madjid yang berposisi sebagai striker, dan Hendri Aprilianto posisi stopper.

Manajemen Persiku sendiri menginginkan setidaknya merekrut 25 pemain untuk mengarungi Liga 3 musim ini. Mereka masih memiliki waktu hingga 29 Maret 2018 atau memaksimalkan pada pendaftaran tahap kedua.

Meskipun kick off Liga 3 Zona Jateng bakal dimulai 25 Maret 2018, namun regulasi masih memberikan kelonggaran kepada tim peserta hingga 29 Maret 2018 untuk pendaftran pemain tahap kedua.

Pelatih Persiku, Hidayat, akhirnya memutuskan mengambil Okka menjadi bagian skuad Macan Muria. Hal itu tak terlepas dari penampilan menawan yang ditunjukkan saat uji coba melawan Profotex FC, Rabu (14-03-2018). Mantan pemain Sragen United tersebut mampu memasukkan satu gol.

Sementara, Hendri diambil setelah melalui tahapan seleksi dan uji coba. Dengan bergabungnya keduanya melengkapi kuota pemain senior Persiku. Sebelumnya Persiku mendatangkan sejumlah pemain, namun mereka masih belum memenuhi ekspektasi pelatih.

Terakhir Yayat, sapaan akrab Hidayat, memulangkan mantan striker Madiun Putra, Arif Rahman Hakim, setelah laga uji coba melawan Persekap Pekalongan, Minggu (11-03-2018). Disinggung terkait performa Macan Muria, Yayat mengaku masih memiliki banyak pekerjaan rumah.

Hal paling mencolok yang harus dibenahi yakni kerja sama tim dan variasi serangan yang perlu ditingkatkan. Padahal mayoritas komposisi pemain berasal dari diklat dan Porprov yang seharusnya memiliki chamestry baik.

“Kita berharap dengan ditetapkannya 24 pemain ini latihan lebih efektif. Terutama untuk lini depan yang harus lebih tajam dan haus gol. Sebab selama ini finishing touch Persiku masih belum baik.” pungkasnya. (MK/RM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.