Bulan Suci Ramadhan Suku Tionghoa Buka Bazar Murah

oleh -1,062 kali dibaca

Pati, isknews.com (Lintas Pati) – Bertempat di klenteng Hok Tik Bio, diselenggarakan Pasar murah (bazar) dibulan Ramadhan bulan yang penuh berkah dan penuh kasih sayang.kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian ketua Gusdurian terhadap warga, khususnya yang beragama Islam dalam memenuhi kebutuhan dibulan Ramadhan dan menyambut hari raya Idul Fitri 1438, Minggu (18/06/ 2017).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Pati Hariyanto, Dandim 0718 Pati Letkol Andri Amijaya S.sos, Kapolres. Pati Hamdan Maulana S.ik. Danramil Pati Kota Kapten Inf. Suyatno, Ibu-ibu Persit Kodim 0718 Pati. Ibu Bhayangkari Polres Pati serta Anggota Banser.

Dalam rangka menyikapi kebutuhan masyarakat yang semakin meningkat dibulan Ramadhan terlebih menjelang hari Raya Idul Fitri. Ketua Gusdurian, dengan dibantu Ibu-ibu Persit dan Ibu-ibu Bhayangkari mengadakan pasar murah (bazar), dengan harga barang yang relatif terjangkau sehingga dimaksudkan dapat mengurangi beban pengeluaran saat menjalankan ibadah puasa dan merayakan hari Raya Idul fitri.

Mengingat setiap tahunnya selalu terjadi peningkatan harga sembako saat bulan Ramadhan, terlebih menjelang hari Raya.

Bazar yang menjajakan produk-produk dengan harga yang bersahabat. Barang-barang yang disediakan dalam pasar murah berupa Aneka macam Snack, Syrup dan barang-barang yang termasuk sembako antara lain, Minyak Goreng, Beras dan Gula.

Bazar ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk mendapatkan barang-barang yang diperlukan dengan harga yang lebih murah. Atas terlaksananya kegiatan pasar murah ini, tanggapan dari masyarakat sangatlah antusias dan merasa sangat terbantu.

“Kami membuka Bazar ini merupakan bagian kegiatan sosial komunitas Gusdurian bernama TNI, Polri serta Banser NU diharapkan masyarakat Pati dapat memenuhi kebutuhan lebaran dengan harga murah.” Jelas Edi Kubota Ketua Gusdurian. (Wr)

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.