Bupati: KST sebagai Lini Depan Ketertiban Lingkungan

oleh -1,028 kali dibaca

KUDUS – Kondusivitas sebuah daerah adalah kata kunci pembangunan. Di segala bidang bisa terwujud kondisi yang lebih baik dan semakin baik, manakala ada ketenteraman dan ketertiban lingkungan yang baik.

Butuh peran serta semua pihak mewujudkannya. Mulai dari pemerintah hingga masyarakat harus aktif terlibat dalam penciptaan kondisi yang baik. Tidak mungkin situasi aman dan nyaman hanya tercipta dari peran pemerintah saja.

Untuk itu, Kader Siaga Tramtib (KST) yang berada di desa dibentuk dan disiagakan berperan di tengah masyarakat. Di bawah koordinasi Satpol PP, KST ini mendapatkan pembinaan. Acara ini berlangsung di Graha Mustika Jati, Rabu (9/11) dan pembinaan KST  secara langsung oleh Bupati Kudus.

Di hadapan 396 orang anggota KST, Bupati Kudus H. Musthofa dengan tegas mengatakan bahwa keberadaan KST adalah sebagai mitra kepala desa. Tentunya sebagai penegak aturan (perda) yang berlaku.

“Sebagai penegak perda, KST harus bisa jadi teladan/contoh untuk ketertiban lingkungan,” kata Bupati.

Selain itu, KST dituntut untuk bisa mendeteksi segala potensi yang bisa memunculkan gangguan lingkungan. Sehingga bisa mengambil langkah-langkah antisipasi demi tercipta kondisi lingkungan tetap baik.

“Segala hal harus tau. Ibaratnya, daun jatuh pun harus tau,” pesannya.

Ketegasan KST di masyarakat adalah sebuah kewajiban. Termasuk segala hal dengan ketaatan aturan, diantaranya IMB, atau perizinan/pajak yang lain. Namun, sikap santun dan humanis dituntut tetap dikedepankan ketika berhadapan dengan masyarakat. Termasuk mampu berkoordinasi secara baik dengan kades dan semua pihak.

“Berkomunikasilah dengan baik serta ucapkan salam. Juga tetap tunjukkan sikap baik dan santun di masyarakat,” imbuhnya.

Bupati yang hadir bersama Satpol PP Provinsi Jateng dan pejabat SKPD serta camat se-Kabupaten Kudus itu, ingin acara ini bukan hanya seremonial. Tetapi harus bisa benar-benar dipahami dan terimplementasi di lapangan.

“Mari bersama-sama mengabdi, bukan hanya membanggakan diri. Semuanya bagi masyarakat untuk semakin sejahtera,” pungkasnya.(Adv)

KOMENTAR SEDULUR ISK :