Komunitas Bonsai Kudus (KBK) Umumkan Para pemenang Lomba Foto Selfie Dengan Bonsai

oleh -1,223 kali dibaca

Kudus, isknews.com – Banyak orang yang mengoleksi tanaman hias atau langka. Termasuk tanaman yang satu ini. Kemunculan pohon ini bertujuan sebagai hiasan atau miniatur dari bentuk pohon asli yang sudah berada di alam bebas dalam waktu cukup lama. Bonsai memiliki penggemar yang tidak sedikit, termasuk di Kudus ini.

Dalam rangka HUT RI yg ke 71, anggota Komunitas Bonsai Kudus (KBK) menggelar ide kreatif , lomba foto selfie dg latar belakang tanaman bonsai, menurut juru bicara KBK, Paul, yang menghubungi media ini via telepon (1/9), “Walau even ini digelar dengan sederhana, namun insya Allah akan membangkitkan nuansa kekompakan antar penghobi tanaman bonsai di Kota Kudus ini,  sembari menjaring para pecinta tanaman bonsai yang lain sehingga akan menambah daftar pecinta tanaman bonsai di Kota Kudus,” jelasnya.

Lomba foto selfie dengan background tanaman bonsai ini diumumkan ke publik sejak  tanggal 13 agustus hingga 29 agustus 2016, pengumuman dan penerimaan hadiah dilangsungkan hari ini. Acara yang di motori oleh pecinta tanaman bonsai yg bernama Muhammad Ngufron tersebut, sangat positif dan didukung sepenuhnya oleh KBK (KOMUNITAS BONSAI KUDUS). Sebuah organisasi bonsai yang sudah berbadan hukum.
Inilah para pemenang foto selfie dengan bonsai, pemenang 1 salepho desa Prambatanlor, juara 2 Jocelyn desa Garungkidul,juara 3 Yoyok dari desa Prambatanlor, 4 Paman Doblang dari Desa Terban, pemenang 5 Timotius Catur Bayu, dari Desa Tumpang , 6 Ajifirgo dari esa Mejobo dan pemenang ke  7 Alfian dari Tenggeles.
Komunitas Bonsai Kudus merupakan organisasi yang salah satu tujuannya adalah mengembangkan/menjaring para penghobi bonsai di Kudus sebagai sumbangsih kepada bangsa dan negara lewat memperbanyak khasanah perbonsaian di tanah air dengan karya seni bonsai. (YM)

 
KOMENTAR SEDULUR ISK :