Maling Yang Nyolong Motor di Undaan, Bonyok di Sukolilo

oleh -1,688 kali dibaca
Maling Yang Nyolong Motor di Undaan, Bonyok di Sukolilo
Foto: Terduga pelaku tak sadarkan diri dan terikat pada kaki dan tangannya, selepas menjadi pelampiasan warga yang marah. (Istimewa)

Pati, ISKNEWS.COM – Seorang lelaki paruh baya yang diduga melakukan tindak pencurian bermotor (Curranmor) bonyok dimassa warga yang telah disulut emosi. Kejadian tersebut terjadi di saluran air pinggir jalan inspeksi irigasi Jratun Seluna turut Dukuh Grobog, Desa Prawoto, Kecamatan Sukolilo, Pati, Kamis (19-07-2018) pagi.

“Saat kami tiba terduga pelaku yang berjenis kelamin laki-laki itu belum sadarkan diri, jadi identitasnya belum diketahui. Namun diperkirakan usia sekitar 40 dan berperawakan tambun,” terang Kapolres Pati, AKBP Uri Nurtanti Istiwidayati melalui Kapolsek Sukolilo, Iptu Supriyono.

Selain meringkus pelaku, petugas juga mendapati sejumlah barang bukti di antaranya sebuah kunci Letter T dan Honda Suzuki Satria FU nomor polisi (Nopol) H 6549 KQ yang diduga digunakan pelaku untuk melancarkan aksinya.

Data yang berhasil dihimpun menyebutkan, sekitar pukul 08.00 WIB Ahmad Khusairi (35) warga Desa Berugenjang RT 03/RW 02, Kecamatan Undaan, Kudus, memarkirkan Honda Vario 125 miliknya di depan tokonya yang berlokasi di Desa Berugenjang RT 03/RW 02, Kecamatan Undaan, Kudus.

Maling Yang Nyolong Motor di Undaan, Bonyok di Sukolilo
Foto: Terduga pelaku tak sadarkan diri dan terikat pada kaki dan tangannya, selepas menjadi pelampiasan warga yang marah. (Istimewa)

“Pada saat korban masuk rumah, tiba-tiba istri korban berteriak jika sepeda motornya dicuri orang,” ungkap Iptu Supriyono.

Korban pun mengejar para pelaku dengan mengendarai sepeda motor, sembari berteriak “maling maling” sehingga warga sekitar pun beramai-ramai ikut mengejar para pelaku yang diketahui berjumlah dua orang itu.

Sesampainya di Dukuh Grobog, Desa Prawoto, Kecamatan Sukolilo, Pati yang berbatasan dengan Desa Berugenjang. Seorang pelaku yang membawa motor korban berhasil melarikan diri ke arah Babalan, Kudus.

Sementara itu, seorang pelaku lainnya setelah mengetahui dihadang masa langsung berbalik arah dan terjatuh di pinggir saluran irigasi Jratunseluna. Mengetahui pelaku terjatuh kemudian massa mengeroyoknya dan sepeda motor pelaku dirusak.

“Karena dipastikan bahwa tempat kejadian perkara (TKP) Curranmor di wilayah Kudus, sehingga kami menghubungi Polsek Undaan dan mengamankan pelaku serta barang bukti ke Kudus,” pungkasnya. (AM/WH)

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.