Polres Kudus Gelar Millennial Road Safety Festival, Ajak Masyarakat Tertib Lalu Lintas

oleh -1,241 kali dibaca
Kapolres Kudus AKBP Saptono didampingi Kasatlantas AKP Ikrar Potawari dan Kasubbag Humas AKP Sardi saat menggelar jumpa pers di Mapolres Kudus, Jumat (15/3/2019). (Mukhlisin/ISKNEWS.COM)

Kudus, ISKNEWS.COM – Polres Kudus berencana menggelar Millennial Road Safety Festival di Alun-Alun Simpang Tujuh Kudus, Minggu (17/3/2019). Kegiatan dimulai sejak pagi hingga malam yang akan dimeriahkan dengan berbagai acara seperti jalan santai, konser musik hingga tablig akbar.

Kapolres Kudus AKBP Saptono dalam jumpa pers di Mapolres Kudus, Jumat (15/3/2019), menyampaikan, kegiatan ini dimaksudkan untuk mengajak masyarakat khususnya kaum milenial agar tertib berlalu lintas.

Hal itu didasari atas data kecelakaan lalu lintas didominasi kaum muda. ”Kami prihatin sekali karena banyak kaum muda yang mengalami kecelakaan lalu lintas. Makanya diadakan kegiatan ini untuk menekan angka kecelakaan dan fatalitas kecelakaan lalu lintas,” ungkapnya.

Disebutkan Saptono, kecelakaan berawal dari pelanggaran. Pihaknya berharap dengan mengurangi pelanggaran dapat menekan angka kecelakaan. “Dari kegiatan Millennial Road Safety Festival kaum milenial diajak mengerti dan peduli dalam berlalulintas. Kesadaran berlalu lintas bisa menyelamatkan diri sendiri dan ornag lain,” imbuhnya.

Millennial Road Safety Festival di Kudus dimulai dari pagi dengan jalan santai dan senam kolosal. Band Souljah bakal turut meramaikan acara ini, didukung dengan band lokal Kudus lainnya. Selain disuguhi hiburan, masyarakat Kudus juga berkesempatan mendapatkan hadiah.

Di antaranya sepeda motor, kulkas, TV, mesin cuci, kipas angin, sepeda dan berbagai hadiah lainnya. ”Masyarakat Kudus mari datang dan ramaikan. Tidak dipungut biaya,” kata Saptono. (MK/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :