Polres Kudus Perketat Penjagaan di Rumah Ibadah

oleh -979 kali dibaca

Kudus, ISKNEWS.COM – Empat bom mengguncang Jawa Timur, Minggu (13-05-2018). Tiga di antaranya terjadi di tiga gereja di Surabaya yakni Gereja Santa Maria, GKI Wonokromo, dan GPPS Jalan Arjuna. Satu bom lagi meledak di sebuah rusunawa di Sidoarjo.

Peristiwa nahas yang membuat belasan nyawa tak berdosa melayang tersebut disikapi tegas oleh beberapa pihak. Salah satunya Polres Kudus yang bergerak cepat melakukan pengawasan dan penjagaan eksra ketat di sejumlah rumah ibadah.

Tak hanya itu ruang publik juga tak luput dari pengawasan untuk mengantisipasi peristiwa serupa. Kapolres Kudus AKBP Agusman Gurning melalui Kasubbag Humas AKP Sumbar Priyono mengatakan, jajaran Polres Kudus meningkatkan penjagaan sejak kemarin.

Personel bersenjata lengkap dikerahkan dan patroli juga diintensifkan. “Kita lakukan patroli untuk mendeteksi dinu adanya ancaman teror,” tandasnya.

Ditambahkan, para personel ditempatkan di sejumlah titik yang dimungkinkan menjadi sasaran teror. Seperti di tempat berkumpulnya massa. “Kudus yang sejak dsri dulu kondusif semoga selalu kondusif,” pungkasnya. (MK/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.