Sholawat dan Do’a Bersama Para Habib Awali Pembukaan Festival Tarbiyah 2017

oleh -1,775 kali dibaca

Kudus, isknews.com – Kegiatan Festival Tarbiyah STAIN Kudus 2017 dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional, diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Tarbiyah STAIN Kudus yang digelar kali ketiga sejak tahun 2015 lalu.

Ketua Jurusan Tarbiyah, Kisbiyanto, M.Pd., kepada isknews.com menyampaikan bahwa Festival Tarbiyah dilaksanakan pada tanggal 2 Mei – 5 Mei 2017 di STAIN Kudus. Berbagai macam kegiatan Lomba diikuti oleh mahasiswa STAIN Kudus dan 150 Pelajar SMA/SMK/MA Sederajat se- Pantura Timur (Kudus, Pati, Jepara, Demak, Grobogan, Rembang).

Sebanyak 1.802 Pelajar SMA Sederajat akan beradu kehebatan dalam 17 cabang lomba, namun sebelumnya di buka langsung dengan acara Shalawat dan Do’a bersama para habib, dengan mengambil tema “Berguru pada Habaib”.

Dari 17 cabang tersebut, diantaranya meliputi lomba mapel matematika, ekonomi, khitobah bahasa arab, tari kreasi, speech english contest, senam sehat, stand up education, cipta lagu anak, karaoke arabic, sebaya bahasa arab dan inggris, MTQ, MQK, KTI Mahasiswa. “Khusus untuk tingkat SMA Sederajat sudah dilaksanakan babak penyisihan sebelumnya, dan akan dilombakan pada Rabu, (3/5/2017) untuk mencari juaranya.” Ungkap Kisbiyanto

Nantinya sibuk juara 1, 2, 3, dan Harapan 1, 2, 3 yang masing-masing mendapatkan uang pembinaan, piala, sertifikat, dan hadiah bentuk lain

Pada dasarnya tahun ini lebih meriah,dengan penambahan cabang lomba, dan peserta tentu lebih banyak, ”Melalui tema Momentum hari Pendidikan Nasional ini, kami ingin menggali potensi kreatifitas Mahasiswa dengan cara mengaplikasikan antara bidang studinya dengan ketrampilan, semisal Ber-karaoke versi Arab,”Ujarnya.

Harapan nya, dengan adanya kegiatan ini ada keseimbangan kegiatan ilmiah dan memberikan ruang ekspresi mahasiswa dan pelajar, selain itu menjaga tradisi dan kebudayaan Indonesia melalui pengembangan minat dan bakat. (AJ/isknews.com)

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.