Warga Mulai Resah, Motor Hilang di Area Parkir RSUD dr Loekmono Hadi Kudus

oleh -1,608 kali dibaca
Area Parkir RSUD dr Loekmono Hadi Kudus

Kudus, isknews.com – Bagi masyarakat Kudus dan sekitarnya untuk berhati-hati dan waspada apabila parkir sepeda motor diarea RSUD Kudus. Sebuah Sepeda motor Yamaha Vega R hilang saat parkir di area Rumah Sakit Umum Daerah Kudus sekitar jam 11.00 siang saat ditinggal “besuk” pasien, Rabu (11/01).

Area Parkir RSUD dr Loekmono Hadi Kudus

Sepeda Motor Yamaha Vega R warna Biru no. H 2710 TE tersebut milik Subiyantoro warga Karanganyar Demak, hilang beserta helm warna Biru, pemilik sudah melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Jati dengan Surat Tanda Terima Laporan Polisi nomer: STTLP/B/2/1/2017/Jateng/Res.Kudus/Sek Jti.

Menurut informasi yang dihimpun isknews.com, sudah sering terjadi keluhan warga tentang kehilangan barang di area parkir rumah sakit tersebut.

Sementara dari pihak RSUD melalui SPGDT Saiful Anas mengatakan bahwa persoalan Parkir sudah diserahkan pihak ke 3, dari hasil masukan RSUD area parkir telah ditambah sejumlah CCTV yang dijaga 24 jam oleh operator, hal ini bermaksud untuk menjamin rasa aman bagi pengunjung RSUD ini.”Bagus jika sudah lapor Polisi agar modus pencurian segera terungkap “.tambahnya.

Info kehilangan ini berasal dari kiriman akun:Bira Bira, dia meminta kepada masyarakat apabila menemui Sepeda Motor Vega R dengan ciri-ciri tersebut untuk bisa menghubungi no. 081325270747. (Wh)

KOMENTAR SEDULUR ISK :