Kudus, isknews.com – Pabrik motor listrik di Kabupaten Kudus sedang dikembangkan. Lokasinya di Desa Sidorekso, Kecamatan Kaliwungu, Kudus,
Demikian dikatakan Harso Widodo, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTS), Senin (24/7/2023).
“PT Hartono Istana Teknologi atau Polytron sedang mengembangkan pembangunan pabrik motor listrik di Kudus. Lokasinya berada di Desa Sidorekso, Kecamatan Kaliwungu, Kudus, dekat perusahaan tersebut. Jadi ini perluasan lahan (Polytron) dalam rangka pengembangan atau pembuatan motor listrik oleh Polytron,” ungkap Harso Widodo,
Pihaknya berharap setiap tahapan bisa berjalan dengan lancar tanpa masalah. Terlebih sejak awal semua perizinan telah berproses dan selesai. Harso mengungkapkan jika saat ini sedang proses tukar guling,
“Untuk saat ini sedang mengupayakan untuk tukar guling dengan pihak desa setempat. Mudah-mudahan bisa terealisasi,” ungkapnya.
“Alhamdulillah, proses dari uruk sampai pembangunan tahun 2023 ini bisa selesai, dan insyaallah pelaksanaan kegiatan groundbreaking untuk pembangunan perluasan Polytron dalam rangka pengembangan motor listrik bisa dilaksanakan tahun 2024,” sambung Harso. (AS/YM)