Bacaleg PPP Berubah, Tetap Optimis Tiga Besar

oleh -998 kali dibaca
Ketua DPC PPP Pati, Suwito. (Istimewa)

Pati,ISKNEWS.COM- DPC PPP Kabupaten Pati tetap optimis perolehan suaranya sesuai target nasional yang telah dipatok untuk tiap daerah, meski terjadi perubahan bakal calon legislatif (Bacaleg). Hal itu diungkapkan, Ketua DPC PPP Suwito saat dikonfirmasi, Kamis (6-09-2018).

“Kita telah mendaftarkan bacaleg pengganti di dapil 2 ke KPU Kabupaten Pati siang kemarin. Karena bacaleg sebelumnya yakni saudara Sarotun meninggal dunia,” terangnya.

Dijelaskan, bacaleg pengganti dan yang digantikan sama-sama kader potensial. Oleh karenanya, Wito yakin dengan kemampuan para bacalegnya tersebut untuk bisa merebut suara masyarakat di Pemilu Legislatif 2019 mendatang.

“Penggantinya nanti adalah Nur Maslakah. Saya tetap optimis, target yang diusung pimpinan pusat dapat tercapai. Kami di setiap daerah ditargetkan oleh ketua umum untuk mampu duduk di peringkat tiga besar,” kata pria yang juga menjabat sebagai anggota Komisi C DPRD Kabupaten Pati ini.

Sementara itu, Komisioner KPU Kabupaten Pati Supriyanto menambahkan, pihaknya sudah menerima berkas-berkas bacaleg pengganti. KPU memiliki tenggat waktu selama tiga hari untuk melakukan verifikasi terhadap berkas bacaleg pengganti tersebut.

“Prosesnya untuk masuk DCS sama seperti bacaleg lainnya. Ada verifikasi berkas-berkas bacaleg sebagaimana proses bacaleg lainnya,” pungkasnya.(IN/WH)

KOMENTAR SEDULUR ISK :