Beras Jatah Brati Ramai Dikabarkan Dijual

oleh -1,064 kali dibaca

Pati,isknews.com (Lintas Pati) – Program Raskin adalah salah satu program penanggulangan kemiskinan dan perlindungan sosial di bidang pangan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Pusat berupa bantuan beras bersubsidi kepada rumah tangga berpendapatan rendah (rumah tangga miskin dan rentan miskin) dengan tujuan untuk mengurangi beban pengeluaran rumah tangga sasaran dalam memenuhi kebutuhan pangan pokok dalam bentuk beras.

Seorang warga desa Brati kecamatan Kayen kabupaten Pati dikabarkan kecewa kepada ketua RTnya pasalnya ketika hendak mengambil beras raskin jatahnya malah disuruh pulang karena beras di duga sudah di jual.
“ Hari Sabtu siang saya mau mengambil beras jatah di rumah pak RT tapi setelah sampai di rumah pak RT saya di suruh pulang pak RT bilang beras sudah gak ada ” cerita warga yang tak mau disebut namanya.

Budiyanto kepala desa Brati yang hendak dikonfirmasi di kediamanya sedang tidak ditempat dan dihubungi lewat nomor handphonenya tidak diangkat. (Ww)

KOMENTAR SEDULUR ISK :