Pati,isknews.com – Selasa (21/10) sekitar pukul 08.00 WIB pagi hari kobaran api mulai muncul di rumah Sukimin warga Desa Mencon Kecamatan Pucakwangi,sang istri Jumirah yang saat kejadian berada di sawah sontak terkejut saat di kabari oleh warga sekitar rumahnya dan bahkan sempat tak sadarkan diri karena melihat tempat tinggalnya diratakan oleh si jago merah.
Menurut salah satu warga terdekat Pasiyem yang rumahnya selamat tidak terkena rembetan api menuturkan saat kejadian pagi hari hanya ada anak dan orang tua pemilik rumah yang ada dirumah namun apa daya anak dan orang tua pemilik rumah hanya bisa berteriak minta tolong dan berlari jeluar rumah bahkan tak sempat menyelamatkan barang-barang berharga.
Pemilik rumah Sukimin yang saat kejadian sedang bekerja sebagai tukang hanya sempat menyelamatkan sapi dua ekor dan sepeda motor miliknya yang dikeluarkan dari dalam rumahnya,sedang surat-surat berharga seperti Ijazah,2 sertipikat miliknya habis jadi abu termasuk emas berharga dan sejumlah uang juga raib dilalap api.
Tiga unit kendaraan pemadam kebakaran yang datang ke lokasi akhirnya bisa memadamkan api hingga tidak merembet ke rumah sekitar akan tetapi rumah tetap tidak bisa diselamatkan nyaris rata dengan tanah karena rumah yang terbakar terbuat dari bahan kayu.
Petugas BPBD yang datang kelokasi segera membangun tenda darurat dan pemerintah desapun bertindak sigap dengan mengerahkan warga untuk bergotong royong membersihkan puing bekas terbakarnya rumah guna di pasang rumah kayu baru hasil donasi dari pihak lain yang dikoordinasi pemdes mencon.
Mengaca dari peristiwa tersebut menghimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati jika hendak meninggalkan rumah,agar di pastikan sumber-sumber api sudah dimatikan mengingat kemarau panjang masih belum usai sehingga mudah memicu api.(tim)