Eskalator Pasar Kliwon Sebentar Lagi Beroprasi

oleh -1,247 kali dibaca

​Kudus,isknews.com – Dalam upaya menciptakan kenyamanan pengunjung pasar Kliwon,Kepala Dinas Perdagangan dan Pengelolaan Pasar Pemkab Kudus,Sudhiarti rutin sambangi Pasar di Kabupaten Kudus.


” Kami tak henti hentinya terus laksanakan kunjungan ke pasar pasar di wilayah kabupaten Kudus untuk memastikan kondisi pasar yang berkaitan dengan ketertiban nya.” Terangnya.
Dalam kunjungan kerjanya di pasar Kliwon juga memastikan perbaikan eskalator yang telah berlangsung sejak beberapa hari berhasil sesuai dengan yang diharapkan.
” Sebelumnya kami telah mendatangkan teknisi untuk memperbaiki eskalator yang sempat tidak beroprasi namun belum berhasil,kali ini saya lihat sudah tampak hasilnya.” Pungkasnya.
Seperti diketahui bahwa eskalator Pasar Kliwon sempat tidak beroprasi hampir setahun bahkan telah dilakukan perbaikan oleh pabrikan yang memproduksi namun belum berhasil.
Kali ini perbaikan sudah nampak hasilnya yaitu eskalator sudah bisa beroprasi tinggal pelumasan dan pembersihan mengingat mesin sudah berhenti lama.(Mr)

KOMENTAR SEDULUR ISK :