Komonitas Sosial Pati Bersama Bupati Haryanto dan Dandim Pati Beri Santunan Kepada Ratusan Anak Yatim Piatu.

oleh -1,109 kali dibaca

Pati,isknews.com (Lintas Pati ) – Memaknai datangnya Bulan Ramandhan bukan hanya sekedar sebagai tamu yang dinantikan kedatanganya. Bagi Komunitas Gusdurian Pati hal tersebut mempunyai makna berbagi kasih, juga berbagai kebahagian.

Salah satu contohnya adalah santunan terhadap anak yatim piatu itu merupakan bagian kecil dari makna berbagi kebahagian, itulah yang di sampaikan Kyai Happy Irianto anggota Gusdurian Pati.

Baginya, Ramandhan dijadikan bulan yang penuh dengan keberkahan, ampunan dan bulan sebagai ladang untuk meraup pahala dari Tuhan.

Karena itulah Komunitas Gusdurian Pati menggandeng beberapa unsur lembaga baik dari TNI, Polri dan Pemkab Pati serta Komunitas Pati Inspiration Club (PIC) melakukan berbagi kebahagian dengan memberikan santunan kepada ratusan anak yatim piatu yang berada diwilayah Kecamatan Pati.

Menurut Kyai Happy, satunan seperti ini merupakan agenda rutin yang dilakukan sebagai wajud kepedulian kepada anak bangsa yang tidak mempunyai orang tua harapanya bisa ikut merasakan kebahagian, walaupun pemberian santunan tersebut nilainya tidak besar.

“Kegiatan ini murni kegiatan yang dibangun oleh Komunitas Sosial baik Gusdurian dan Komunitas PIC, santunan ini adalah kegiatan rutinitas yang dilakukan oleh kelompok sosial yang ada di Pati.” Jelas Kyai Happy setelah memberikan santunan Sabtu, 20/05/2017.

Pemberian santunan ini tidak hanya diberikan kepada anak yatim piatu yang beragama Islam saja, namun diberikan juga kepada anak yatim piatu non muslim.

” santunan ini diberikan kepada anak yatim piatu baik dari muslim maupun non muslim. Bagi non muslim diberikan bingkisan keperluan perlengkapan sekolah karena saat ini adalah tahun ajaran baru, dan bagi yang beragama muslim untuk keperluan persiapan jelang Ramandhan.” Ungkap Kyai Happy.

Dalam kegiatan santunan yang dilaksanakan di Halaman Gedung Joeang dihadiri Bupati Pati Haryanto, Kapolres Pati yang diwakili Kabag Ops, Pemuka Lintas Agama, Dandim Pati dan beberapa Tokoh Masyarakat Pati.

Dalam kesempatan yang sama Bupati Pati dalam sambutanya menyampaikan, santunan ini merupakan kegiatan yang sangat terpuji. Walaupun nilai tidak seberapa besar tetapi minimalnya bisa meringankan beban mereka.

Setelah memberikan sambutan, Bupati yang didampingi komunitas sosial Pati langsung memberikan bingkisan serta santunan berupa uang kepada anak yatim piatu yang sudah menanti di atas Panggung. (Wr)

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.