MUI Kudus Gelar Halaqoh Kebangsaan

oleh -916 kali dibaca

Kudus, ISKNEWS.COM – Kepala Dinas Komukasi dan Informatika (Diskominfo), Kholid Sief menghadiri acara Halalbihalal dan Halaqoh Kebangsaan yang diadakan di Aula Mubarokfood, pada Jumat (5/7/2019) malam.

Acara yang di inisiasi oleh Majlis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kudus tersebut, mengambil tema “Sinergi Dakwah untuk Keutuhan Bangsa di Era Milenial”, dengan narasumber utama Prof. Dr. Ahmad Rofiq, MA. Wakil Ketua Umum MUI Jawa Tengah.

Kholid Sief, yang datang mewakili Bupati Kudus, mengatakan bahwa Bupati HM Tamzil mengapresiasi digelarnya acara halaqoh malam hari ini, Bupati berharap diskusi atau halaqoh pada malam ini, dapat menghasilkan suatu masukan yang dapat menjadikan Kudus lebih baik.

“Atas nama bupati HM Tamzil, mengapresiasi digelarnya acara malam hari ini, semoga dapat menghasilkan suatu masukan yang bagus untuk Kudus, sehingga menjadi sebagai pengontrol jalannya pemerintahan,” Ujar Kholid

Dirinya menambahkan, saat ini pemerintahan dibawah Bupati HM Tamzil dan Wakil Bupati HM Hartopo sudah berjalan selama 10 bulan, sudah banyak upaya yang dijalankan untuk mewujudkan visi misi yang telah di tentukan yaitu Kudus bangkit menuju Kabupaten yang Modern, Religius, Cerdas dan Sejahtera.

“Tentunya apa yang kami lalukan dalam mewujudkan visi dan misi, selalu mengarah pada perbaikan dan kesejahteraan masyarakat Kudus, dengan potensi dan peluang yang ada di Kudus,” Ujarnya

Lebih lanjut dirinya menambahkan, belum semua dapat dilakukan oleh Bupati dan Wakil Bupati dalam mewujudkan visi misinya tersebut, untuk itu, dirinya berharap adanya kerjasama maupun masukan dari semua pihak untuk dapat mewujudkannya.

“Kerjasama serta keterlibatan semua pihak, termasuk masukan dalam forum pada malam hari ini, akan terus dinantikan untuk mewujudkan visi misi Kabupaten Kudus,” Pungkasnya. (AJ/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :