Pameran Reptil di Kudus City Walk Mall, Pengunjung Bisa Lihat Ular Hingga Iguana

oleh -747 kali dibaca
Salah satu pengunjung sedang melihat reptil dengan mengabadikan via kamera.

Kudus, isknews.com – Pameran reptile bertemakan Pets Exhibition berlangsung di Kudus City Walk Mal selama tiga hari dari  Jumat – Minggu (4-6/3/2022) pukul 10.00 – 21.00. Pengunjung di lokasi pameran bisa melihat reptil diantaranya ular, kura-kura, iguana dan lainnya.

Wakil Ketua Komunitas Reptil Kudus, Anwarur Rois menjelaskan selain pameran reptil pihaknya juga menjual makanannya lengkap dengan accesoris-nya.

Dia mengatakan hewan reptil yang saat ini paling diminati yakni kura-kura. Menurutnya alasannya karena lucu dan unik. “Harapan kami ke depannya semakin banyak lagi pecinta reptil di Kudus,” harapnya.

Pihaknya juga berterima kasih telah di berikan ruang kepada komunitasnya untuk bergerak dan ikut meramaikan Kudus City Walk Mall.

Sementara itu, Marketing Event Kudus City Walk‎ Mal, Haris Budi mengatakan pihaknya sengaja memberikan ruang bagi komunitas di Kudus, termasuk yang sudah berjalan beberapa waktu lalu, pameran UMKM dan lomba mewarnai dengan menggandeng berbagai pihak.

Haris menambahkan, sewa tempat di pameran tersebut free atau gratis. Untuk saat ini penyewa tempat baru diikuti komunitas reptil saja. “Untuk komunitas ikan dan kucingnya belum ada di hari ini. Kemungkinan menyusul. Warga yang mau datang melihat bisa datang pukul sembilan pagi sampai sepuluh malam,” imbuhnya. (AS/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :