, ,

Pemasangan 1.327 Alat Kontrasepsi KB ke Karyawan Terbanyak, PT Djarum Catatkan Rekor MURI

oleh -2,533 kali dibaca
Foto: Penyerahan Rekor Muri oleh oleh Ketua Muri Semarang, Ari Andriani, kepada PT Djarum yang diwakilkan oleh General Manager (GM) Production Wibowo Saputro, didampingi Penjabat (Pj) Bupati Kudus M Hasan Chabibie di Brak Djarum SKT Karangbener, Kudus, Selasa (16/07/2024).

Kudus, isknews.com – Sebanyak 1.327 aseptor atau alat Kontrasepsi KB dipasangkan ke karyawan PT Djarum Kudus, Selasa 16/07/2024. Hal itu dilaksanakan serentak di lima titik, diantaranya di Brak Karangbener, Brak Jetak, Brak Megawon, Brak Pengkol dan Brak Tanjungkarang.

Demikian dikatakan GM Production PT Djarum Kudus, Wibowo Saputro saat ditemui awak media di Brak Karangbener.

Dirinya menyampaikan bahwa total ada 60 ribu karyawan di PT Djarum, yang mana 90 persen di antaranya merupakan pekerja wanita. Sementara di Brak Djarum SKT Karangbener, Kudus, ada sekira 4.500 karyawan.

“Bersyukur, antusias karyawan dalam pemasangan alat kontrasepsi KB sangat tinggi. Oleh karena itu, diharapkan akan ada keberlanjutan atau jawdal rutin untuk program serupa di perusahaan PT Djarum. Terlebih, pemasangan alat kontrasepsi jangka Panjang,” tuturnya.

Dalam acara tersebut, turut hadir pula Kepala Dinsos P3AP2KB Kudus Agung Karyanto, Kepala Disnakerperinkop dan UKM Rini Kartika Hadi Ahmawati, Kabid Kesehatan Masyarakat pada DKK Kudus Nuryanto, RTMM SPSI Kudus, dan tamu undangan lainnya.

Sementara itu, Ketua Muri Semarang, Ari Andriani menyebut bahwa PT Djarum telah mencatat sebanyak 29 rekor. Terakhir yakni senam aerobik karyawan Djarum dengan mengenakan seragam batik bermotif tembakau oleh sebanyak 11 ribu peserta lebih.

“Hari ini, MURI  kembali memberi apresiasi kepada PT Djarum karena mengimplementasikan K3 dengan memprakarsai pemasangan alat kontrasepsi KB di tempat kerja. Awalnya mengusulkan 1.000 aseptor, namun pada pelaksanaannya ada 1.327 aseptor,” ungkapnya.

Sekretaris BKKBN Provinsi Jawa Tengah, Sri Rahayu yang turut hadir dalam acara, memberikan respon yang baik terhadap permintaan PT Djarum terkait keberlanjutan pemasangan alat kontrasepsi bagi karyawannya. Hal ini merupakan upaya meningkatkan kesejahteraan bagi tenaga kerja.

Apresiasi juga diberikan oleh Pj Bupati Kudus, M Hasan Chabibie. PT Djarum telah memfasilitasi pemasangan alat kontrsepsi KB bagi karyawan di tempat kerja, dan ini menjadi program baik dalam mendukung peningkatan kesejahteraan karyawan, khususnya berkaitan dengan reproduksi.

“Tentunya ini sangat baik, karena akan bermuara pada pengentasan stunting dan AKI (angka kematian ibu),” tandasnya. (AS/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :