PLN Distribusi Jateng-DIY Gelar Kerja Bakti Pemeliharaan Listrik di Kudus

oleh -1,233 kali dibaca

Kudus, isknews com – PLN Distribusi Jawa Tengah dan DIY pagi tadi menggelar kerja bakti Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) Tingkat Menengah (TM) di seluruh Kabupaten Kudus, Rabu (18/5). Sebanyak 11 tim diterjukan di 101 titik untuk membenahi aliran listrik yang selama ini sering terjadi masalah pemadaman.

image
Tim PDKB TM saat melakukan pemeliharaan listrik di Jl R Agil Kusumadya, Rabu (18/5)

Manajer Distribusi PLN Jawa Tengah dan D.I Yogyakarta Andreas Heru Sumaryanto menjelaskan, ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan secara bergilir. “Untuk Kudus baru pertama kali kegiatan PDKB TM ini dilakukan, namun untuk Jateng-DIY sudah lima kali selama tahun 2016,” katanya pada isknews.com, Rabu (18/5).

Dirinya menambahkan, kegiatan PDKB TM ini akan berlangsung selama dua hari, Rabu (18/5) hingga Kamis (19/5) dengan harapan, mampu menuntaskan permasalahan jaringan yang ada di wilayah Area Kudus khususnya di Rayon Kudus Kota yang sering terjadi banyak gangguan.

image
Apel pemberangkatan tim PDKB TM yang dipimpin
Manajer Distribusi PLN Jawa Tengah dan DIY Andreas Heru Sumaryanto

Adapun dalam kerja bakti tersebut mengerahkan bala bantuan tim PDKB TM se-Distribusi Jawa Tengah dan DI. Yogyakarta, yaitu Tim PDKB Area Cilacap, Area Klaten, Area Magelang, Area Pekalongan, Area Purwokerto, UL Salatiga, Area Semarang, Area Surakarta, Area Tegal, Area Yogyakarta dan Area Kudus sendiri yang mendampingi setiap tim ke titik yang telah ditentukan.

Pemeliharaan ini, katanya, menitikberatkan pada penggantian atau pemeliharaan FCO ( Fuse Cut Out ), jumper trafo 1 phasa dan pemeliharaan isolator, untuk meningkatkan dan menuntaskan keandalan jaringan di wilayah Kudus yang sering terjadi gangguan listrik padam.

“Selain itu kegiatan PDKB TM ini juga untuk meningkatkan komunikasi, kebersamaan, dan berbagi pengalaman antar tim PDKB TM se Jateng dan D.I. Yogyakarta, mengenai permasalahan yang timbul di wilayah masing-masing,” pungkasnya. (MK)

KOMENTAR SEDULUR ISK :