Polres Kudus Pantau Stok dan Harga Beras, Pastikan Ketersediaan Aman

oleh -1,086 kali dibaca
Foto: Dok. Polres Kudus.

Kudus, isknews.com – Polres Kudus bersama jajaran Polsek melakukan pemantauan terhadap stok dan harga bahan pangan, khususnya beras, di sejumlah pasar tradisional dan pertokoan di Kabupaten Kudus. Langkah ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat tetap aman dan harga jualnya tidak melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET).

Kapolres Kudus, AKBP Ronni Bonic, mengatakan bahwa pengecekan ini bertujuan untuk memastikan stok beras mencukupi kebutuhan masyarakat, terutama menjelang bulan Ramadhan dan Idul Fitri. Dari hasil pemantauan, stok beras di Kudus masih aman dan harga tetap stabil.

“Hari ini kami melakukan pengecekan langsung ke pasar-pasar tradisional dan pertokoan. Dari hasil pemantauan, stok beras masih cukup dan harganya relatif stabil,” ujar AKBP Ronni Bonic, Sabtu (1/3/2025).

Kapolres menambahkan, masyarakat tidak perlu khawatir terhadap ketersediaan beras. Ia juga mengimbau agar masyarakat berbelanja dengan bijak sesuai kebutuhan agar tidak terjadi panic buying.

“Tidak perlu khawatir, stok beras cukup hingga Idul Fitri nanti. Kami juga mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan tidak membeli dalam jumlah berlebihan,” lanjutnya.

Polres Kudus bersama Satgas Pangan akan terus melakukan pemantauan terhadap stok dan harga beras guna mengantisipasi lonjakan harga yang tidak wajar.

Berdasarkan hasil pemantauan di beberapa pasar tradisional, harga beras di Kudus tercatat sebagai berikut:

  • Pasar Bitingan
    • Beras medium: Rp 12.500/Kg
    • Beras premium: Rp 13.500/Kg
  • Pasar Jekulo
    • Beras medium: Rp 12.500/Kg
    • Beras premium: Rp 16.500/Kg
  • Pasar Beru, Gondosari Gebog
    • Beras biasa: Rp 12.500/Kg
    • Beras sedang: Rp 13.000/Kg
    • Beras mapan: Rp 14.500/Kg
    • Beras mentik wangi: Rp 16.000/Kg
  • Pasar Kalirejo, Undaan
    • Beras premium: Rp 14.500/Kg
    • Beras medium: Rp 12.500/Kg
  • Pasar Jetak, Kaliwungu
    • Beras premium: Rp 14.500/Kg
    • Beras medium: Rp 12.500/Kg

Dengan adanya pemantauan ini, diharapkan harga kebutuhan pokok, terutama beras, tetap terkendali dan masyarakat tidak mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Polres Kudus berkomitmen untuk terus mengawasi perkembangan stok dan harga pangan di wilayahnya guna menjaga stabilitas pasokan dan mencegah potensi kelangkaan. (AS/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :