Kudus, isknews.com – Ketua Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Cabang Kudus, Agustinus Harijanto Santosa, menyampaikan doa dan harapannya bagi umat yang merayakan Tahun Baru Imlek 2576 atau 2025. Ia berharap momen ini membawa keberkahan, kebahagiaan, serta semangat baru dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan.
“Tahun Ular Kayu ini menandakan satu perubahan serta diyakini bisa membawa energi positif untuk mendorong inovasi dan fleksibilitas, dalam menghadapi tantangan yang semakin berat,” ujar Agustinus di sela-sela perayaan Imlek yang digelar di salah satu rumah makan di Getaspejaten Kudus, Rabu malam (29/1/2025).
Ia turut mengucapkan selamat Imlek kepada seluruh warga Tionghoa di Kudus. “Gong Xi Fa Cai bagi teman-teman yang merayakan Imlek 2576. Semoga semua dalam keadaan sehat dan bahagia,” ucapnya.
Lebih lanjut, Agustinus berharap agar seluruh umat yang merayakan diberikan kelancaran dalam usaha dan kehidupan yang lebih baik. Menurutnya, Imlek bukan sekadar perayaan, tetapi juga saat yang tepat untuk berdoa dan bersyukur.
“Semoga semua usahanya berjalan dengan lancar, kehidupan makin baik. Mari kita sama-sama berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar alam semesta kembali damai, penuh cinta kasih, dan segala bencana, halangan, serta rintangan dapat berlalu,” tuturnya.
Perayaan Imlek 2576 yang diselenggarakan PSMTI Kudus ini berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kebersamaan. Selain ramah tamah, acara juga dimeriahkan dengan pertunjukan Barongsai serta pembagian angpau bagi tamu undangan. Dengan semangat persatuan dan doa bersama, diharapkan tahun yang baru membawa keberkahan bagi semua. (AS/YM)