Kudus, isknews.com – Menjelang dimulainya tahun ajaran baru 2024-2025, TK IT Umar Bin Khathab Kudus mengadakan kegiatan Orientasi Orangtua/Wali peserta didik baru di gedung PPNI Kudus, Jumat (19/07/2024).
Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan rutin tahunan yang diadakan sebelum tahun ajaran baru dimulai, dimana orangtua/wali murid diberi pengarahan tentang sekolah, mulai dari kurikulum hingga aturan-aturan sekolah.
Kepala TK IT Umar Bin Khathab Kudus, Eti Nidiawati melalui Penanggung Jawab PPDB Dina Indrayanti, menjelaskan, Tujuan diadakan orientasi adalah untuk menyamakan visi-misi sekolah dengan wali peserta didik, mensinergikan semua program dan aturan yang ada di sekolah sehingga orang tua bisa saling mensupport untuk pendampingan anak-anak yang sholih dan sholihah
“Tujuan dari kegiatan orientasi ini adalah untuk memberikan informasi mengenai kegiatan dan peraturan sekolah, mengenalkan lingkungan dan budaya sekolah serta menyamakan visi misi antara sekolah dengan orang tua agar sepaham dalam mendidik anak selain itu diharapkan dapat terjalin kerjasama yang baik antara sekolah dan rumah,” jelasnya.
Sekitar 200-an peserta mengikuti orientasi yang terdiri dari wali murid (kedua orang tua) peserta didik baru, dewan guru serta karyawan.
Harapannya, dengan orientasi wali murid supaya bisa lebih jelas lagi mengenal lebih jauh tentang sekolah, serta proses berjalannya waktu tentang bagaimana mendidik putra-putri wali murid ke depannya,
“Terlebih, TKIT itu unik, karena salah satunya telah disampaikan ke wali murid jika tidak diperkenankan memberikan hadiah secara personal kepada salah satu guru, dengan alasan supaya untuk kebersamaan dan menyikapi hal- hal yang tidak diinginkan,” tandasnya.
Adapun rangkaian acaranya dimulai dari Tilawah Qur’an, Sambutan Ketua YSP Al Fath, Tampilan kreasi anak UBK kelompok Ikhlas 6 anak yang menampilkan cublak-cublak suweng, acara inti serta Perkenalan pegawai TKIT UBK.
Diketahui, TK IT Umar Bin Khathab Kudus berlokasi di Jl. Raya Jepara No.82, Bakalan, Purwosari, Kabupaten Kudus dan di Jl. Pangeran Puger Rt:2/ Rw:3, Demaan Kecamatan Kota, Kudus. Saat ini sudah ada total 212 peserta didik, 29 guru dan karyawan. (AS/YM)