Stok Menipis, Golongan Darah O di PMI Kudus Tersisa 35 Kantong

oleh -978 kali dibaca

Kudus, isknews.com – Stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kudus menipis. Bahkan, pada Sabtu (8/6/2024) hanya tersisa 164 kantong. Terdiri dari golongan darah B 37 kantong, AB 42 kantong, A 50 kantong dan O 35 kantong.

Demikian dilaporkan Manajer Mutu di UTD PMI Kudus, dr. Anna Thesia kepada isknews.com

Ia mengatakan, golongan darah O menipis, lanjutnya, dikarenakan tak sedikit permintaan sejumlah rumah sakit di Kudus karena banyaknya yang membutuhkannya.

Mereka ada yang ke kantor PMI dengan membawa keluarga pasien untuk donor. Dirinya menyebut, kebutuhan darah per bulan nya sebanyak 1800 kantong, “Itupun tergantung juga, jika pas musim DB maka kebutuhan juga meningkat,” ujarnya.

dr. Anna berharap semoga ke depan stok darah di PMI Kudus lebih meningkat dari kondisi sebelumnya, selama puasa ramadhan dan pasca-lebaran stok darah memang cukup menipis.

“Dengan mengajak warga untuk donor, harapan ke depan stok darah di PMI Kudus tercukupi dan lebih meningkat dari sebelumnya,” tutupnya.

KOMENTAR SEDULUR ISK :