Ulama’ Kharismatik Kudus Selalu Jadi Agenda Rutin Silaturrahim Saat Lebaran

oleh -1,067 kali dibaca
KH. Ulin Nuha Arwani didampingi KH Ulil albab arwani, saat memimpin do'a di Aula. (Aris Sofiyanto/ISKNEWS.COM)

Kudus, ISKNEWS.COM – Masih dalam suasana Lebaran. Setelah dari orang tua, keluarga dan tetangga, masyarakat Kudus memanfaatkan untuk silaturrahim ke kiai sepuh atau para ulama’ Kudus, seperti yang terlihat hari ini jum’at (7/6/19) di Rumah beliau KH.Sya’roni Ahmadi, KH. Ulin Nuha Arwani, KH Ulil albab arwani, KH. Arifin fanani dan ulama’-ulama lainnya.

Ditemui sesaat sebelum memasuki area Pondok Arwaniyyah Kudus, Muhammad Zamroni (28), pemuda asal Desa Jepang Pakis Kecamatan Jati Kudus mengaku senang bisa ber-silaturrahim ke kiai dan ulama. Pasalnya Ia memang sudah mengagendakan acara ini setiap tahunnnya.

“Saya tidak ingin kehilangan momen ini, setahun sekali saya usahakan bisa. Dapat barokah doa dari alim ulama’,” tutur lulusan MA TBS Kudus tahun 2009 itu.

Sementara, Abdul Basith, Pengurus Pondok pesantren Tahfidz Yanbu’ul Qur’an Arwaniyyah Kudus mengatakan bahwa abah yai (KH. Ulin Nuha Arwani, KH Ulil albab arwani) setiap tahunnya menerima kunjungan tamu-tamunya, baik dari wali santri pondok maupun masyarakat. Pengunjung sendiri datang selain dari masyarakat Kudus’ juga dari Kabupaten sekitarnya. “Hal itu berlangsung selama 7 hari dari tanggal 1-7 Syawall setiap tahunnya,’ tutur ustadz muda itu saat dihubungi isknews.com

Untuk tahun ini, lanjut Basith, pengurus sengaja memberi jalur yang berbeda dari tahun sebelumnya. hal itu terlihat saat pengunjung harus melewati dua pintu yang berbeda untuk menuju Aula.

“Hal ini kami lakukan supaya bisa memberikan kenyamanan bagi para pengunjung. Mereka adalah tamu kami, yang harus kami muliakan,’ pungkasnya. (AJ/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :