Kerja Sambilan Agus Tembus Omzet Puluhan Juta

oleh -1,100 kali dibaca

isk3Kudus,isknews.com – (01/01) Agus Yulianto nama lengkap lelaki yang sudah memiliki putra beralamat di desa Mlati Lor gang VIII Kota Kudus mulai menapaki bisnis sambilan sejak setahun lalu kini sudah menembus pasaran seluruh Indonesia.

Agus yang keseharian berprofesi sebagai karyawan sebuah perusahaan ini memanfaatkan waktu luangnya untuk berjualan ” Spon Bun ” atau Tas dari bahan Spon secara On Line.

Berkat ketekunanya,bisnisnya berkembang dengan pesat hingga menembus Omzet 9 juta per minggu,terang rekan bisnisnya.

Omzet tersebut dihitung berdasarkan jumlah tagihan yang diberikan sebuah usaha rumahan bidan tas Spon Fadhil desa Ploso.

Abdullah Ubaid sebagai Owner Fadhil Tassouvenir menerangkan,” Usaha yang terbilang bermodalkan dengkul ini mampu melejit dengan omzet tinggi asal rajin beriklan.”

Ditambahkanya,” Hampir bisa dikatakan tanpa modal bisa berbisnis jenis ini,terbukti banyak rekan kerjanya saat ini mampu memiliki usaha dengan perolehan Omzet spektakuler dengan rentang waktu singkat.”

” Ini bisnis jual beli murni,bukan hanya janji atau apapun istilahnya dengan cara beriklan di website kita sudah bisa berjualan tanpa memiliki produk sendiri,bahkan kulakan dilakukan setelah mendapat DP dari pembeli.” Pungkasnya.

 

KOMENTAR SEDULUR ISK :