Kudus, isknews.com – Tanah longsor melanda Desa Rahtawu, Kecamatan Gebog, Kudus, pada Jumat (31/1) pagi, mengakibatkan jalan utama tertutup material longsor berupa tanah dan batu besar. Warga bersama petugas kepolisian serta relawan tanggap bencana segera melakukan evakuasi untuk membersihkan jalur yang tertutup guna mengembalikan akses transportasi.
“Volume hujan yang deras dan angin kencang menyebabkan tanah di tebing pinggir jalan menjadi tergerus, hingga akhirnya longsor,” ungkap Kapolsek Gebog, AKP Siswanto.
Lebih lanjut, Dua warga setempat menjadi saksinya, yakni Hartono (43) dan Saidi (52), yang kemudian segera melaporkan peristiwa tersebut kepada pemerintah desa dan Polsek Gebog. Menindaklanjuti laporan tersebut, Pemdes Rahtawu bersama warga dan relawan tanggap bencana langsung bergerak untuk membersihkan material longsor secara manual guna membuka kembali akses jalan.
“Untuk sementara, warga bersama relawan membersihkan material longsor menggunakan alat seadanya. Namun, karena terdapat batu dengan ukuran cukup besar, kami membutuhkan alat berat untuk membantu proses evakuasi,” tambah AKP Siswanto.
Upaya pembersihan terus dilakukan agar akses jalan segera dapat digunakan kembali oleh masyarakat. Dilaporkan, tidak terdapat korban jiwa maupun kerugian materil akibat kejadian ini. U
Mengingat curah hujan masih cukup tinggi di wilayah tersebut, maka pihak kepolisian dan relawan mengimbau warga agar tetap waspada terhadap potensi longsor susulan. (AS/YM)