Pimpin Apel Perdana, Wabup Kudus Bellinda Tekankan Loyalitas dan Pelayanan Prima

oleh -950 kali dibaca
Foto: Dok Pemkab Kudus

Kudus, isknews.com – Bellinda Putri Sabrina Birton, Wakil Bupati Kudus, untuk pertama kalinya memimpin apel di hadapan ratusan pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kudus. Dalam apel yang berlangsung di halaman Pendapa Kabupaten Kudus pada Senin (24/2/2025) itu, Bellinda menekankan pentingnya loyalitas dan komunikasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Saya bersama Pak Sam’ani (Bupati Kudus) ingin panjenengan semua loyal, terutama berkomitmen untuk melayani masyarakat dengan sepenuh hati,” ujar Bellinda dalam arahannya.

Selain loyalitas, ia juga mengingatkan para pegawai untuk menjaga komunikasi yang baik, baik secara internal maupun antar-organisasi perangkat daerah (OPD). Menurutnya, kerja sama yang solid sangat diperlukan demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

“Semuanya harus solid dan satu tujuan, yakni kepuasan dan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Tak hanya itu, Bellinda juga meminta aparatur sipil negara (ASN) untuk meningkatkan produktivitas dalam bekerja. Ia menekankan bahwa kinerja tidak hanya diukur dari kedisiplinan dalam datang dan pulang tepat waktu, tetapi juga dari hasil yang dicapai dalam sehari.

“Bukan hanya sekadar hadir di kantor, tapi produktivitas itu yang utama. Apa saja yang telah dikerjakan selama satu hari harus jelas manfaatnya,” tegasnya.

Sebagai bentuk peningkatan pelayanan publik, Bellinda juga meminta agar setiap call center layanan masyarakat lebih responsif dalam menindaklanjuti aduan. Ia menekankan bahwa masyarakat harus segera mendapatkan solusi atas permasalahan yang mereka hadapi.

“Call center pelayanan harus fast response. Masyarakat tidak boleh dibiarkan menunggu lama,” katanya.

Di akhir sambutannya, Bellinda mengajak seluruh pegawai untuk kembali bersatu dan tidak terkotak-kotak dalam kelompok tertentu. Ia menegaskan bahwa dalam menjalankan pemerintahan, dirinya bersama Bupati Kudus, Sam’ani Intakoris, selalu berkoordinasi dalam mengambil kebijakan.

“Lupakan kubu-kubu saat kampanye. Tidak ada kubu bupati maupun wakil bupati. Kami satu kesatuan dan selalu berkomunikasi dalam setiap keputusan,” tandasnya.

Dengan arahan tersebut, Bellinda berharap seluruh ASN di Kudus semakin profesional, loyal, dan mampu memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. (AS/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :