Sate Kelinci di Kudus ini Pilihan Kuliner Kaya Manfaat Kesehatan

oleh -1,030 kali dibaca
Foto: Penampakan Sate Kelinci. (Aris Sofiyanto/ISKNEWS.COM)

Kudus, isknews.com – Sate kelinci semakin menjadi favorit sebagian masyarakat Kudus dan sekitarnya sebagai pilihan kuliner yang lezat sekaligus menyehatkan. Ranak Dinata, yang dikenal sebagai salah satu pelopor penjual sate kelinci di Kudus, telah menekuni usaha ini selama lebih dari 13 tahun.

Ia meyakini bahwa daging kelinci memiliki berbagai manfaat kesehatan yang menjadikannya alternatif menarik dibandingkan daging merah lainnya.

Nanang, sapaan akrabnya, menjelaskan bahwa sate kelinci sangat cocok dikonsumsi oleh mereka yang memiliki masalah kolesterol atau tekanan darah tinggi. “Daging kelinci itu rendah kolesterol, sehingga aman dikonsumsi oleh penderita hipertensi atau orang yang sedang menjaga pola makan sehat,” ungkapnya, Senin (30/12/2024).

Selain rendah kolesterol, daging kelinci juga kaya akan protein, kalsium, dan asam lemak omega 3. Menurut Nanang, kandungan tersebut baik untuk kesehatan jantung, membantu menjaga berat badan, dan mendukung fungsi otak. “Kalau dikonsumsi rutin, bisa membantu mengurangi risiko penyakit jantung dan menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan,” tambahnya.

Nanang juga menyoroti manfaat lain dari daging kelinci yang mungkin belum banyak diketahui, seperti kemampuannya membantu proses penyembuhan gangguan pernapasan seperti asma. “Dagingnya memiliki kadar lemak rendah, sehingga cocok untuk diet sehat dan membantu memperbaiki sistem pernapasan,” jelasnya.

Menariknya, beberapa bagian kelinci dipercaya memiliki khasiat khusus. “Hati kelinci katanya bisa meningkatkan kesuburan, meski tentu harus dikonsumsi dengan cara yang tepat dan tidak berlebihan,” katanya sambil tersenyum. Namun, ia mengingatkan bahwa bagian tertentu seperti hati memiliki stok terbatas, sehingga disarankan untuk memesan terlebih dahulu.

Setiap hari, Nanang mampu menjual hingga 30 porsi sate kelinci. Pelanggannya berasal dari berbagai kalangan, termasuk pejabat dari Jepara dan daerah sekitarnya yang sering mampir untuk menikmati sate kelinci khas Nanang. “Kami memang punya pelanggan tetap dari luar kota, mereka sengaja datang karena tahu sate kelinci kami lebih sehat dan memiliki rasa yang khas,” ujarnya.

Nanang memulai usahanya di Kudus sejak 2004 setelah merantau di Jakarta. “Saya pertama kali jualan di Pati, tapi akhirnya memutuskan pindah ke Kudus. Sejak itu, saya jadi orang pertama yang jualan sate kelinci di sini,” tandasnya.

Bagi pecinta kuliner yang ingin menikmati hidangan ini, sate kelinci Nanang dapat ditemukan di Jalan Raya Kudus – Kalinyamatan, Sidorekso, Kecamatan Kaliwungu. Selain sate dan tongseng kelinci, ia juga menawarkan hidangan lain seperti olahan kambing dan marmut dengan harga terjangkau, mulai dari Rp 20.000 hingga Rp 45.000 per porsi.

Dengan cita rasa yang lezat dan segudang manfaat kesehatan, sate kelinci menjadi pilihan kuliner yang patut dicoba bagi masyarakat yang peduli dengan gaya hidup sehat. (AS/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :