,

Tanggul Sungai Lusi Grobogan Mulai Meluap dan Terkikis Warga Karang Sari, Brati Prihatin

oleh -859 kali dibaca
Foto : Istimewa

Grobogan, isknews.com- Tanggul Sungai Lusi Mulai Terkikis dan Meluap Warga Karang Sari Siaga 1, Selasa 21/01/2025.

Curah hujan tinggi beberapa hari ini menyebabkan sungai di wilayah Kabupaten Grobogan meluap.

Seperti diberitakan sebelumnya, beberapa wilayah pemukiman warga serta ruas jalan di Kabupaten Grobogan terendam banjir.

Kepala Desa Karangsari Hartini menerangkan , wilayah Karang Sari langsung berbatasan dengan Sungai Lusi dan Serang sehingga resiko terdampak banjir sangat tinggi.

” Saya berharap pihak pemerintah khususnya BBWS yang menangani bidang sungai mohon diperhatikan , agar tanggul di bantaran sungai Lusi dan Serang kuat menahan debit air yang tinggi”.

Menurut Sigit (45) Th salah satu warga Desa Karang Sari Brati mengetahui luapan air sungai ini terjadi sejak pagi tadi.

“Pagi tadi begitu melihat air sungai meluap saya langsung melaporkan kejadian ini ke kepala desa”,terangnya.

Warga bersama anggota Polsek Brati dan Koramil Brati bergotong royong memperkuat tanggul dengan menggunakan karung yang diisi tanah.

Bencana banjir ini mengakibatkan ratusan Hektare padi yang sebentar lagi di panen gagal di panen, mengingat kondisi saat ini sebagian besar lahan persawahan terendam banjir akibat Sungai Lusi meluap dan beberapa tanggul di bantaran sungai mulai terkikis, pungkas Hartini.

KOMENTAR SEDULUR ISK :