Dinas Pendidikan Selenggarakan Lomba Penyuluhan Kader kesehatan Remaja

oleh -1,055 kali dibaca

Kudus, isknews.com – Dinas Pendidikan Pemuda Dan Olah Raga Kabupaten Kudus pagi tadi (30/7) selenggarakan Lomba Penyuluhan Kader Kesehatan di Gedung Dekopin Kudus. Kegiatan yang diikuti siswa siswi SMA, SMK dan MA ini adalah lomba penyuluhan dengan Tema inti Kesehatan.  Menurut Kepala Seksi Pengembangan Sumberdaya Pemuda Wagiman Sutrisno selaku seksi penyelenggara kegiatan ini “Peserta yang mengikuti kegiatan ini, menampilkan kepiawaiannya dalam menyampaikan pesan kesehatan kepada audiens tentang materi materi yang berkisar pada kesehatan masyarakat”. Jelas pak WS begitu Sutrisno biasa disapa.

“Lomba  dilaksanakan dalam dua2 babak yaitu babak  penyisihan dan babak final. Dalam babak penyisihan dilakukan terhadap semua peserta, dimana masing-masing sekolah mengirimkan dua orang peserta.  Memang kreteria penilaian sama  seperti lomba-lomba penyuluhan lainnya, seperti kreteria mayor dan minor disamping  peserta juga harus menguasai substansi materi bahasan, sistimatika ( pembuka, isi, penutup),  ketepatan waktu dan interaksi. Termasuk  penampilan (kerapian pakaian, sikap tubuh), kecepatan bicara  (stabil sejak awal hingga akhir)”. Tutur WS.

“Lomba ini sifatnya berjenjang dimulai dari seleksi ditingkat Kabupaten dan bila menang akan di ikutkan pada lomba di tingkat Propinsi, Melalui lomba ini, kita dapat melihat kualitas penyuluhan dan perkembangan para penyuluh mud di Kudus yang dari tahun ke tahun mengalami peningkatan yang cukup bermakna baik secara kuantitas maupun kualitas.” Tambahnya.

“Partisipasi kader dan kemampuan dalam memberika penyuluhan tentunya membutuhkan dukungan dari berbagai pihak yang terkait baik secara lintas program maupun lintas sektoral.” Terangnya. (YM/RM)

 

KOMENTAR SEDULUR ISK :