Peringati Hari Kartini dengan Aneka Lomba

oleh -1,034 kali dibaca

Kudus,isknews.com – Peringatan Hari Kartini yang ke 130 yang jatuh di hari Rabu ini diisi aneka kegiatan menarik pada masing masing tempat.13076959_1173315136021826_5170843831214848721_n

Seperti kegiatan yang berlangsung di SMK Muhamadyah Kudus yang memiliki siswa 90 % laki laki ini juga melaksanakan kegiatan dengan berbagai lomba diantaranya lomba pidato dan lomba memasak.

Fathurohman salah satu siswa SMK Muhamadyah mengatakan,”Hari kartini adalah harinya wanita karen dan melalui hari Kartini,seorang wanita dipandang tinggi dan sederajat dengan kaum pria, tidak kalah meriahnya peringatan hari kartini tahun ini di SMK Muhammadiyah Kudus yang di kenal SMK industri di Kudus,dimana 90% siswanya adalah laki laki mengadakan lomba memasak untuk siswanya, soal rasa masakannya tidak kalah dengan wanita.”

Hal senada juga disampaikan siswi kelas XII,Isma Ayu Triana bahwa peringatan hari Kartini kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya yang hanya diisi kegiatan olah raga,namun kali ini diisi pidato dan lomba masak.(Mr)

Laporan : Sedulur isknews.com Fathurohman SMK Muhamadyah

 

KOMENTAR SEDULUR ISK :