Resmikan Gedung Kantor Baru, DPC Hiswana Migas Pati Bertekad Tingkatkan Pelayanan BBM dan LPG

oleh -1,963 kali dibaca

Kudus, isknews.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas)  Cabang Pati pagi tadi meresmikan kantor barunya yang berada di Jl. Lingkar Selatan No. 100 Jati Wetan Kecamatan jati, Kudus, Senin (09/03/2020).

Peresmian yang dihadiri oleh General Manager Pertamina MOR IV, Iin Febrian dan ketua DPC Hiswana Migas Pati, Suma Novendi, para anggota dan manajemen Pertamina MOR IV , dimaksudkan untuk lebih meningkatkan pelayanan penyaluran BBM dan LPG di wilayah kerja DPC Hiswana Migas Pati yang meliputi Ex Karesidenan Pati (Demak, Kudus, Jepara, Pati, Grobogan, Rembang dan Blora).

Menurut Iin, Pertamina dan Hiswana Migas merupakan business partner yang tidak bisa dipisahkan satu sama lain.

Suasana peresmian kantor baru DPC Hiswana Migas Pati (Foto: YM)

“Dalam memenuhi kebutuhan energi dalam hal ini adalah BBM dan LPG kepada masyarakat, Pertamina dan Hiswana saling bersinergi agar kebutuhan energi tersebut terpenuhi”, ungkap Iin.

Ia menambahkan, dengan diresmikannya kantor baru Hiswana Migas DPC Pati ini, diharapkan kedepan penyaluran BBM dan LPG kepada masyarakat lebih optimal dan kerjasama atau sinergi antara Pertamina dan Hiswana Migas semakin erat lagi.

Dijumpai di lokasi yang sama, Suma Novendi selaku DPC Hiswana Migas Pati, mengatakan bahwa Hiswana Migas akan senantiasa mendukung kebijakan-kebijakan pemerintah yang diamanahkan kepada Pertamina.

“Sebagai rekan bisnis dalam membantu Pertamina memenuhi amanah dari Pemerintah, Hiswana Migas tentu akan mengikuti segala aturan yang berlaku dalam penyaluran BBM dan LPG kepada masyarakat. Hal ini juga menjadi concern kami para pengurus Hiswana Migas dan akan terus kami sosialisasikan kepada anggota-anggota Hiswana Migas lainnya”, ungkap Suma.

Selain peresmian kantor baru Hiswana Migas DPC Pati, di acara yang sama juga diselenggarakan penarikan undian Pertamax yang diselenggarakan semenjak tanggal 16 September 2019 hingga 31 Desember 2019 kemarin.

Para pengurus DPC Hiswana Migas Pati bersama General Manager Pertamina MOR IV, Iin Febrian usai pendatanganan prasasti peresmian kantor baru (Foto: YM)

Dalam kesempatan tersebut juga digelar Undian Pertamax yang diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi kepada para pelanggan setia produk Pertamax series, dengan berbagai hadiah seperti Motor, Lemari Es, Mesin Cuci dan TV.

“Tentunya tanpa adanya pelangan atau konsumen Pertamina tidak dapat secara optimal menyalurkan BBM dan LPG kepada Masyarakat. Undian ini sekali lagi adalah bentuk terima kasih dan apresiasi kami kepada para pelanggan”, tutup Iin.

Sebagai Badan Usaha Milik Negara, PT Pertamina (Persero) secara optimal dan berkesinambungan memiliki tugas untuk memenuhi kebutuah BBM dan LPG kepada masyarakt. Jika pelanggan membutuhkan informasi atau memberikan masukan dan saran dapat menghubungi kontak Pertamina 135 atau melalui aplikasi Mypertamina yang dapat diunduh melalui google playstore ataupun apple store. (YM/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.