Satlinmas Desa Colo Lakukan Penyemprotan Disinfektan

oleh -808 kali dibaca
Salah satu dari anggota Satlinmas Desa Colo Kecamatan Dawe Kudus sedang lakukan penyemprotan disinfektan. (Foto: Dokumentasi Satpol PP Kudus)

Kudus, isknews.com – Pemerintah Desa Colo dan Satlinmas desa colo bersama-sama melakukan Kegiatan penyemprotan disinfektan kemasyarakat desa. Hal itu dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus corona covid-19

Kepala desa colo Muhammad destari andri asmoro mengatakan Kegiatan penyemprotan disinfektan ini menggunakan alat semprot, mereka bahu membahu melakukan penyemprotan rumah-rumah penduduk dan kegiatan ini sudah sering di laksanakan guna memutus mata rantai penyebaran virus covid-19.

Kegiatan ini di lakukan selama dua hari, yang mana di desa colo ada 4 RW untuk itu penyemprotan di bagi dua kali kegiatan, awal tahun tanggal 1 januari 2021 di lakukan penyemprotan di dua RW yaitu RW 1 dan RW 2, sedangkan hari ini di lakukan di RW 3 dan RW 4.

Selain membantu melakukan penyemprotan disinfektan, dalam kegiatan tersebut Muhammad Destari Andri Asmoro juga menyampaikan himbauan kepada warga agar rajin menjaga kebersihan dan menghindari kontak fisik dengan orang lain dan lakukan 3M. (AJ/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :