Gandeng 12 Perusahaan Ternama, SMK N 2 Kudus Gelar Job Fair

oleh -910 kali dibaca

Kudus, isknews.com – Job Fair atau Bursa Kerja adalah acara yang digelar sebagai sarana sebagai bagian dari pengembangan SMK Pusat Keunggulan.

Untuk itu, SMK Negeri 2 Kudus menggelar event job fair selama 2 hari berturut turut tanggal 6 dan 7 November, hari Rabu dan Kamis mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 14.00 WIB, berkolaborasi bersama P5 dengan tema “Kebekerjaan” untuk kelas X dan XI.

Tujuan dari Job Fair atau bursa kerja adalah untuk mempertemukan dunia industri dengan siswa kelas XII, alumni dan masyarakat umum sebagai pencari kerja supaya mendapatkan pekerjaan yang diinginkan.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala SMK Negeri 2 Kudus, Budi Susanto, M.Pd saat membuka acara Job Fair dengan pelepasan balon secara simbolis bersama pengawas sekolah dan pejabat lainnya.

Sementara, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Perindustrian, Koperasi, dan UKM (Disnakerperinkop dan UKM), Dra. Rini Kartika Hadi Ambarwati M.M pada pembukaan Job Fair menyampaikan

“Trend positif angka pengangguran di Kudus tahun menurun tercatat sebesar 15.600 orang di tahun 2024 karena adanya keterlibatan semua pihak dalam masalah ketenagakerjaan karena ketenagakerjaan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, namun banyak pihak yang bisa mendukung, contohnya dunia industri dan lembaga pendidikan seperti SMK N 2 Kudus yang hari ini menyelenggarakan Job Fair.” ucap Rini.

Sebanyak 12 perusahaan besar seperti PT. Pura, PT. Tanobel, Alfamart dll beserta stand masing masing masing Jurusan TKR, TAV dan TKJT dan P5 ikut berpartisipasi dalam Job Fair kali ini. Peserta dapat langsung walk in interview di acara tersebut.

Di hari pertama banyak siswa dari dalam SMK sendiri dan berbagai sekolah di Kudus seperti SMK Le Muria, SMK Maarif, SMK Duta Karya, dan sekolah lainnya yang antusias mengunjungi stand stan yang berada di lapangan SMK N 2 Kudus.

Acara ini juga dimeriahkan dengan pentas seni masing masing kelas yang menampilkan musik, teater dan tari. Stand P5 menampilkan proses pembuatan batik sebagai bagian untuk mempertahankan budaya bangsa.

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.