Harus Naik Kasta, Tuntutan Puncak SMM Kepada Persiku

oleh -3,109 kali dibaca
Suasana dialog anggota SMM dan manajemen, tim ofisial dan pemain Persiku Kudus (Foto: YM)

Kudus, isknews.com – Menjelang berlangsungnya kompetisi liga 3 Jawa Tengah yang dijadwalkan akan dilakukan pada awal bulan Oktober tahun ini. Suporter Macan Muria (SMM) fanbase terbesar klub sepakbola Persiku Kudus, menggelar dialog dengan mengundang manajemen, tim ofisial dan para pemain Persiku di markasnya Kompleks GOR Wergu Wetan Kudus, Kamis (02/09/2021).

Dipimpin oleh Ketua SMM M. Ilham Akbar serta sejumlah perwakilan suporter anggotanya, acara dilaksanakan dalam format dialog lesehan dengan membacakan sejumlah tuntutan yang disampaikan oleh beberapa juru bicara mereka.

Hadir pada kesempatan tersebut selain Ilham dan puluhan anggotanya, manajer Persiku Ferdaus Ardyan Syah Purnomo bersama sejumlah asisten manajer, Pelatih Kepala Cucun Sulistyo bersama asisten pelatih dan perwakilan pemain Persiku yang baru saja menandatangani kontrak kerja dengan manajemen.

SMM melalui beberapa juru bicaranya menyampaikan tujuh poin tuntutan untuk disepakati oleh manajemen dan tim ofisial serta pemain terkait beberapa hal diantaranya terkait transparansi kontrak pemain dan target Prestasi Persiku.

“Kami ingin kejelasan kontrak kerja dengan pemain sudah sejauh mana?” ujar Ade, salah satu juru bicara dalam dialog tersebut.

Selain itu, pihaknya meminta penjelasan terkait pendanaan Persiku, karena menurutnya jangan sampai kompetisi terhenti gara gara kehabisan dana.

“SMM menghendaki agar manajemen meminimalisir pemain yang sudah termakan usia, berperilaku buruk, attitude tidak baik karena akan mempengaruhi citra klub serta hanya akan menjadikan Persiku sebagai ajang batu loncatan bagi menambah pengalaman mereka,” ungkapnya.

Tuntutan ke lima, mereka memohon kepada manajemen agar home tournament bisa diselenggarakan di Kudus
“Sebab kalau pertandingannya digelar di Kudus akan mendapat nilai plus dan spirit serta menguntungkan bagi tim Persiku,” katanya.

SMM memohon kepada manajemen untuk mendesak Pemkab kudus terkait sejarah hari lahir Persiku yang hingga kini masih belum ada kesamaan pendapat terkait tahun kelahiran klub kebanggaan kota kretek ini.

“Tuntutan puncak kami, SMM mengharap kepada manajemen, tim offficial dan pemain bahwa Persiku harus naik kasta,” ucap ketua SMM Ilham.

Sementara itu Manager Persiku Ferdaus Ardyan Syah Purnomo menyambut baik acara dialog yang diprakarsai para pengurus SMM dan pihaknya menjawab satu persatu di bantu sejumlah asisten manajer dan para pelatih. Tuntutan suporter terutama terkait transparansi dan upaya maksimal untuk membawa Persiku kearah posisi lebih baik.

“Dari mulai rekruitmen pelatih, asisten pelatih, tim ofisial yang lain hingga asesmen pelatih telah kami lakukan dengan sangat transparan dan terbuka. Terbukti tidak ada titip titipan pemain dalam penyusunan kerangka tim, semuanya kami lakukan secara terbuka dan dapat disaksikan publik,” ujar manajer Persiku Ardy.

Menurut dia, idealnya pihaknya memang mencanangkan program berkesinambungan 4 tahun untuk membangun Persiku masa depan, namun meski hanya diberi kesempatan dalam dua musim kompetisi.

“Namun begitu kami tetap berupaya maksimal untuk mengangkat Persiku kekasta yang lebih baik,” ujar Ardy.

Soal pendanaan dan home tournament, Ardy mejelaskan bahwa hingga kini masih belum jelas berapa besar kucuran dana APBD yang akan ia terima, sedangkan sponsor juga belum masuk.

“Sehingga pendanaan sementara masih dari kantong manajemen. Maka kami mohon pengertian dari suporter terkait hal tersebut, itulah mengapa soal gaji pemain dan sebagainya kami sampaikan secara terbuka, karena memang itu kemampuan kami,” tuturnya.

Terkait keinginan suporter agar Kudus menjadi tuan rumah pertandingan dia sampaikan bahwa para pemimpin di Kudus tidak menghendaki Kudus menjadi penyelenggara, karena terkait dengan ketatnya prokes dalam pertandingan yang tanpa penonton dan Kudus pernah menjadi sorotan nasional terkait tingginya angka kasus Covid-19 sehingga dimungkinkan tak mau ambil resiko terkait hal tersebut.

“Pada dasarnya kami berterimakasih kepada SMM yang dalam dialog tadi mengaku mempercayai keberadaan dan niat baik kami sebagai manajemen untuk kembali membangkitkan Persiku keposisi yang lebih baik,” tandasnya. (YM/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.