Kudus,isknews.com – (23/11) Jembatan Ploso yang melintang di atas sungai Kali Gelis desa Ploso kecamatan Jati sebentar lagi selesai.
Foto Kemarin Pada saat Pengecoran di laksanakan
Jembatan yang dibangun sejak tahun 1975 dan mengalami beberapa kali perbaikan akhirnya diperbaiki total.
Pembangunan jembatan Ploso ini menelan beaya hingga 6 Milyar dari dana Bangub (Bantuan Gubenur ) tahun 2015.Jembatan yang memiliki panjang 40 meter dan lebar 9 meter tersebut akan masuk dalam kategori jembatan kelas A yang diprediksi mampu menampung berat hingga 40 ton.
Pembangunan jembatan ini dijadwalkan berakhir pada akhir tahun 2015 sehingga diharapkan bisa segera berfungsi.
Gambar : A. Ubaid
#Admin2
KOMENTAR SEDULUR ISK :