Kudus, isknews.com – Menyambut tahunbaru imlek 2575, sejumlah patung dewa dikeluarkan dari Kelenteng Hok Hien Bio, Kudus, pada hari Minggu (2/4/2024) mulai pukul 06.00.
Ketua Yayasan Tempat Ibadah Tri Dharma (TITD) Hok Hien Bio, Lina Chandra (Tjan Ay Ling) menyampaikan, puluhan patung dewa itu dibersihkan untuk menyambut perayaan Imlek yang jatuh pada tanggal 10 Februari 2024 mendatang.
“Biasanya waktu pembersihan patung ini sampai sore. Jadi dari jam enam pagi sudah mulai,” ujar dia.
Lina Chandra menjelaskan, total patung dewa di kelenteng itu ada puluhan, beserta patung pengawalnya.
“Total patung yang dibersihkan sampai puluhan,” ujar dia.
Tidak terkecuali patung dewa bumi (Hok Tik Tjing) yang merupakan tuan rumah di kelenteng tersebut.
Setelah dibersihkan, selanjutnya beberapa patung dewa-dewi diolesi minyak cendana, agar wangi.
Ia mengatakan kelenteng yang berdiri sejak 170 tahun yang lalu itu mulai dibersihkan pada pukul 05.00 sampai 16.00 sore.
Tradisi itu dilakukan setiap tahun menjelang tahun baru Imlek. Mencuci patung, dewa, dan dewi salah satu usaha untuk mendapatkan berkah dalam kehidupan di tahun mendatang.
”Dan menjadi simbol kembali menjadi diri yang bersih atau suci. Setahun sekali semuanya harus dibersihkan,” katanya.
Selain membersihkan patung, pihaknya juga menerima pemasangan lampion sebagai doa atau harapan di tahun mendatang.
Lampion itu dipasang selama setahun, dan akan dikembalikan kepada pemiliknya setelah satu tahun. (AS/YM)