Milad 30 SMK Muhammadiyah Kudus, 25 Tim SMP/MTS Adu Strategi Lomba E-Sport Mobile Legends

oleh -466 kali dibaca
Ratusan siswa dari berbagai SMP dan MTs di Kudus antusias ikuti lomba E-SportMobil Legends (Foto: YM)

Kudus, isknews.com – Peringati miladnya yang ke 30 tahun, SMK Muhammadiyah Kudus menggelar ramgkaian kegiatan lomba-lomba, mulai dari jalan sehat, olimpiade hingga ketrampilan yang lagi digemari anak usia sekolah yakni perlombaan E-Sport Mobile Legends bagi siswa-siswi jenjang SMP dan MTs sederajat di Kabupaten Kudus, Sabtu (18/03/2023).

25 Tim yang terdiri dari ratusan siswa dari berbagai sekolah antusias ikut dalam perlombaan kali ini yang ditempatkan di ruang serba guna sekolah tersebut.

Kepala SMK Muhammadiyah Kudus, Purwanto Agung menyampaikan, pertandingan E-Sport Mobile Legend ini menjadi salah satu rangkaian kegiatan dalam menyemarakkan perayaan Millad ke-30 sekolah setempat.

“Kita memiliki jurusan yang sesuai (dengan perlombaan E-Sport) yaitu Teknik Komputer dan Jaringan, memang harapannya bisa merekrut siswa jenjang SMP/MTs untuk bisa tertarik dan masuk ke jurusan itu di sekolah kita,” ujarnya.

Terkait sisi edukasi yang bisa diambil dari perlombaan kali ini, lanjut Purwanto, para peserta akan belajar tentang kekompakan dan ketangkasan dalam melawan tim. Ini mengingat jenis perlombaan yang dipertandingkan adalah lomba yang membutuhkan kerjasama tim.

“Kita ingin menerapkan sebagai sekolah yang nyaman bagi anak-anak usia remaja. Kami tahu main game adalah sesuatu yang kini menjadi kesukaan mereka. Sehingga kami angkat ketangkasan mereka dalam memaikan game ini dalam wadah lomba,” terang Purwanto Agung.

Dikatakannya, permainan mobile legends ini adalah game strategi yang setiap orang akan berpikir dan terus berpikir untuk memenangkan pertandingan, bisa melatih refleks motorik juga karena pada saat kita bermain jari kita akan refleks cepat untuk menyerang musuh supaya tim menang.

” Masih dalam rangka perayaan Millad ke-30 SMK Muhammadiyah Kudus, sebelum lomba game ini kita juga menggelar sejumlah perlombaan yang lain yakni olimpiade matematika dan IPA pada awal Januari 2023. Kemarin juga ada jalan sehat, terus habis ini akan dilanjutkan dengan lomba PBB pada Senin, 20 Maret 2023 mendatang,” tuturnya.

Sementara itu, Panitia Pelaksana Lomba E-Sport Mobile Legend di SMK Muhammadiyah Kudus, Muhammad Zainudin Qomari menambahkan, ada 25 tim dari SMP dan MTs yang ikut dalam kegiatan kali ini.

“Tidak hanya dari Kudus, beberapa tim juga ada yang dari siswa sekitar Kudus juga,” ungkapnya.

Untuk teknis pelaksanaan lomba, masing-masing tim berisikan 5 siswa sebagai pemain utama, dan 1 siswa sebagai pemain cadangan. Sistem yang digunakan untuk menentukan juara sendiri dilakukan dengan sistem gugur.

“Sistem perlombaannya kita pakai sistem gugur, dimana 25 tim peserta nanti bertanding dan akan masuk ke dalam babak penyisihan, kemudian perdelapan final, dilanjut perempatan final, lalu baru final,” terangnya.

Zainudin menuturkan, pada perlombaan E-Sport Mobile Legend kali ini para peserta akan memperebutkan hadiah utama, berupa uang tunai sebesar Rp 1 juta. Kemudian, untuk jura 2 akan mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp 500 ribu, dan juara 3 dengan nilai hadiah sebesar Rp 300 ribu. (YM/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.