,

Perbaikan Atap dan Dinding SDN 1 Terban Kudus Diusulkan APBD 2025

oleh -525 kali dibaca
Foto: Dok. Anggota DPRD Kudus bersama Pejabat Disdikpora Kudus saat cek lokasi di SDN1 Terban Jekulo, Kamis (7/11/2024)

Kudus, isknews.com – Kondisi memprihatinkan bangunan SDN 1 Terban, terutama pada atap dan dinding ruang kelas, mendorong upaya serius dari DPRD Kudus dan Disdikpora untuk memperbaikinya.

Usulan anggaran perbaikan melalui APBD Tahun 2025 diharapkan dapat mengatasi kerusakan yang berpotensi membahayakan keselamatan siswa.

Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kudus, Harjuna Widada, menjelaskan bahwa kunjungannya ke SDN 1 Terban dilakukan setelah menerima laporan adanya kerusakan atap ruang kelas IV.

“Kami cek, ternyata atap kayu mengalami keretakan dan kerusakan akibat rayap. Maka dari itu, kami mengusulkan rehabilitasi menyeluruh dengan mengganti atap kayu menjadi baja ringan,” jelas Harjuna, Kamis (7/11/2024).

Perbaikan tidak hanya menyasar atap, tetapi juga akan menguatkan dinding yang mengalami retakan. Rencana perbaikan ini diperkirakan membutuhkan dana sekitar Rp 1 miliar, mencakup perbaikan di tiga ruang kelas, yaitu kelas IV, V, dan VI, yang kondisinya semakin mengkhawatirkan.

Ketua Komisi D DPRD Kudus, Mardjianto, yang turut hadir meninjau lokasi, menekankan pentingnya perbaikan ini untuk menjaga keselamatan siswa dan menciptakan lingkungan belajar yang kondusif.

“Kami akan mengawal usulan anggaran ini dalam pembahasan nanti agar dapat terealisasi di tahun 2025. Semoga Disdikpora bisa serius dan segera merealisasikan perbaikan untuk SDN 1 Terban dan sekolah lainnya yang membutuhkan,” tutur Mardjianto.

Sebelumnya, ambrolnya atap ruang kelas IV membuat puluhan siswa harus dipindahkan ke musala sebagai tempat belajar sementara. Kondisi ini mengganggu kegiatan belajar mengajar dan membuat para siswa serta guru khawatir. Harapannya, dengan adanya perbaikan, siswa dapat kembali belajar di kelas yang aman dan nyaman. (AS/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :