Kudus, isknews.com – Warga Desa Nganguk, Kecamatan Kota, Kabupaten Kudus, laki-laki Bernama Boenari W (67 tahun) ditemukantak bernyawa dalam posisi duduk di kursi makan pada Selasa, 11/06/2024 di rumahnya, Jl Menur, RT 01 RW III.
“Sekitar pukul 13.00 WIB oleh saksi yang juga adik kandung, yang pertama kali menemukan jenazah Boenari, Ia merasa kuatir, karena sejak Senin, menghubungi korban tidak bisa,”kata Kapolsek Kudus Kota IPTU Subkhan
Sebelum melapor ke Satpam yang berada di depan rumah korban, saksi mendatangi rumah korban. Sesampainya di rumah, saksi mendapati rumah dalam kondisi tertutup, namun ia mencium bau busuk.
“Mendapat laporan, satpam langsung menghubungi Bhabinkamtibmas Desa Nganguk lalu bersama-sama mengecek kondisi korban di dalam rumah,” ujar Subkhan.
Dan benar, usai memasuki rumah. Korban ditemukan sudah meninggal dunia dengan posisi duduk di kursi makan.
“Hasil pemeriksaan dokter dari Puskesmas Wergu Wetan, korban diperkirakan meninggal dunia lebih dari 6 jam. Diperkirakan korban meninggal karena sakit. Jenazah langsung di serahkan ke keluarga untuk proses pemakaman,” pungkasnya. (AS/YM)