Kudus, isknews.com – Universitas Muria Kudus (UMK) resmi melantik jajaran Wakil Rektor untuk periode 2025-2029 dalam sebuah acara di Gedung Auditorium UMK, Rabu (5/2). Pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan (SK) Rektor Nomor 012/R.UMK/Kep/Sek/D.09.01/II/2025 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Wakil Rektor Universitas Muria Kudus.
Rektor UMK, Prof. Dr. Ir. Darsono, M.Si., dalam sambutannya mengapresiasi pengabdian para Wakil Rektor sebelumnya dan berharap kepemimpinan baru dapat membawa inovasi serta peningkatan kualitas di berbagai bidang.
“Universitas Muria Kudus terus berkembang dan menghadapi tantangan yang semakin kompleks. Saya berharap jajaran Wakil Rektor yang baru dapat bekerja sama dengan solid, berinovasi, serta berkomitmen dalam meningkatkan mutu akademik, penelitian, dan pengabdian masyarakat,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Prof. Darsono juga menyampaikan harapan khusus kepada masing-masing Wakil Rektor sesuai dengan bidangnya.
- Wakil Rektor I Bidang Akademik, Prof. Dr. Ir. Endang Dewi Murrinie, M.P., diharapkan dapat memimpin persiapan akreditasi dan meningkatkan standar akademik universitas.
- Wakil Rektor II Bidang Administrasi Umum, Keuangan, Kepegawaian, dan Aset, dr. Rochmad Winarso, S.T., M.T., diamanahkan untuk memperkuat tata kelola keuangan dan sumber daya yang lebih transparan serta efisien.
- Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Dr. Sugeng Slamet, S.T., M.T., diminta untuk terus meningkatkan kualitas pengalaman akademik dan non-akademik mahasiswa serta memperkuat jaringan alumni.
- Wakil Rektor IV Bidang Kerjasama dan Pengembangan, Prof. Dr. Drs. Achmad Hilal Madjdi, M.Pd., diharapkan memperluas jejaring kemitraan strategis baik di dalam maupun luar negeri.
Prof. Darsono menegaskan bahwa sinergi antara pimpinan dan seluruh elemen kampus menjadi kunci utama dalam mewujudkan visi UMK sebagai institusi yang unggul dan berdaya saing.
“Dengan kepemimpinan yang baru, kita harapkan UMK semakin maju, berkontribusi lebih besar bagi masyarakat, dan siap menghadapi tantangan masa depan,” pungkasnya.
Acara pelantikan dihadiri oleh jajaran pimpinan universitas, dosen, serta perwakilan mahasiswa. Dengan formasi kepemimpinan yang baru, UMK optimis dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi nyata dalam dunia pendidikan tinggi.