Persiku Ditahan Imbang Persekat

oleh -2,133 kali dibaca
oleh
Striker Persiku M Irvan berduel dengan penjaga gawang Persekat M Listianto. (Owix/ISKNEWS.COM)

Kudus, ISKNEWS.COM – Persiku Kudus ditahan imbang 1-1 tamunya Persekat Kabupaten Tegal dalam lanjutan babak penyisihan Grup A Liga 3 Zona Jawa Tengah (Jateng) 2018, Rabu (04-04-2018).

Bertanding di kandangnya sendiri Stadion Wergu Wetan Kudus, tim berjuluk Macan Muria justru tertekan sejak peluit babak pertama dibunyikan.

Persekat langsung menekan selepas kick off melalui dua penyerangnya Septian Satria Bagaskara dan M Faris. Meski tampil di kandang lawan namun anak asuh Nazal Mustofa tak terpengaruh tekanan supporter tuan rumah.

Kerap kali dengan mengandalkan serangan balik cepat, tim tamu hampir saja membuka skor. Bahkan Persekat mampu unggul penguasaan bola. Asyik menyerang membuat Persekat lengah. Tuan rumah justru mampu mencetak gol lebih dulu.

Berawal dari serangan balik dari sayap kiri, Persiku menusuk jantung pertahanan Persekat. Memasuki area kotak terlarang pemain tuan rumah nomor punggung 17 M Iqbal dilanggar Dodi Alekvan. Wasit memberikan hadiah penalty untuk Persiku.

Tampil sebagai algojo, Afrizhan mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Pemain nomor punggung 14 itu membuka gol untuk Macan Muria. Tendangan pertama sempat dianulir wasit dan harus diulangi.

Pada percobaan kedua meski sempat ditepis kipper lawan Mochammad Listianto, namun Afrizhan mampu menyarangkan bola kembali. Gol itu menjadi satu-satunya di babak pertama.

Usai turunn minum jalannya permainan tak berubah, tim tamu masih mengendalikan permainan dan terus menekan tuan rumah. Usaha yang dilakukan Eka Sama Adi dan kawan-kawan akhirnya membuahkan hasil.

Kali ini giliran pemain nomor punggung 14 tim tamu yang memasukkan gol, yang juga melalui bola mati. Mendapat kesempatan emas dari tendangan bebas 20 meter dari gawang Persiku, Akhmad Prasetyo tak mampu mengecoh Arya Fuat yang terpaku tak mampu membaca arah bola.

Skor berubah menjadi imbang 1-1. Hingga peluit akhir dibunyikan wasit Sutardi tidak ada gol tambahan yang tercipta. Hasil imbang menyudahi pertandingan ketiga kedua kesebelasan.

Pelatih Persiku Hidayat mengakuy sangat kecewa dengan hasil yang didapat. Dia mengatakan penampilan anak asuhnya sangat jauh dari harapan dan rencana pada saat latihan.

”Emosi terlalu berlebihan dan terlalu mudah panic ketika diserang lawan. Penampilan lini depan juga mengecewakan tidak seperti dua pertandingan sebelumnya,” ujarnya.

Meski begitu dia mengaku tetap optimistis mampu lolos ke babak berikutnya. Sebab masih ada beberapa pertandingan sisa. ”Saya kira peluang masih terbuka lebar. Selisih poin dari pemuncak juga tidak terlampau jauh. Pertandingan berikutnya harus menang dan menang,” tuturnya.

Sementara itu pelatih Persekat Nazal Mustofa merasa puas dengan hasil yang didapatkan. Menurutnya hasil ini sudah sesuai target yakni mencuri poin. Hanya saja dia menganggap penampilan anak asuhnya jauh di bawah harapan.

”Anak-anak tampil di bawah harapan. Masih terpengaruh pada hasil imbang saat menjamu Persibara, sehingga hari ini mainnya kayak karate. Pada emosi semua,” ujarnya. Pertandingan berikutnya melawan Persipa Pati, dia menargetkan mampu membawa pulang poin penuh. (MK/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :

No More Posts Available.

No more pages to load.