, ,

UMK Terjunkan 680 Mahasiswa KKN 2024 di Kabupaten Demak

oleh -1,516 kali dibaca
Foto: UMK saat melepas mahasiswa KKN 2024 di Demak

Demak, 13 Agustus 2024 – Universitas Muria Kudus (UMK) resmi menerjunkan 680 mahasiswa dalam program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Regular Tahun 2024. Acara serah terima mahasiswa KKN ini dilakukan secara simbolis kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Demak di Pendopo Kabupaten Demak pada Selasa (13/08).

Rektor UMK, Prof. Dr. Ir. Darsono, M.Si., dalam sambutannya, menjelaskan bahwa KKN tahun ini mengusung tema “Pemberdayaan Masyarakat untuk Peningkatan Kesejahteraan melalui Service Learning.” Tema ini, menurut Rektor, sangat relevan dengan situasi di lapangan, sebagaimana disampaikan oleh Sekda Kabupaten Demak. “Ibarat pepatah Jawa ‘Tumbu Nemu Tutup,’ diharapkan mahasiswa KKN dapat berperan dalam penanganan isu kemiskinan dan stunting yang masih menjadi pekerjaan rumah bagi Pemkab Demak,” ujar Rektor.

Rektor juga berpesan kepada para mahasiswa untuk selalu menjaga jati diri civitas akademika UMK yang tercermin dalam tagline UMK, yaitu Dignity, Quality, Integrity. “Selain itu, penting untuk menjaga tata krama universitas serta sopan santun di mana pun kalian berada,” tambahnya.

Senada dengan Rektor, Sekda Kabupaten Demak, Akhmad Sugiharto, S.T., M.T., berharap mahasiswa KKN dapat membantu pemerintah dalam mengatasi masalah kemiskinan ekstrem di Kabupaten Demak. “Masalah ini memerlukan pendekatan yang komprehensif, dan kami berharap mahasiswa KKN dapat memberikan solusi yang tepat,” ungkap Sekda.

Kepala Bappelitbangda Kabupaten Demak, Masbahatun Niamah, S.Si., juga menekankan pentingnya implementasi ilmu pengetahuan yang telah dipelajari mahasiswa selama di kampus dalam kehidupan bermasyarakat. “KKN adalah salah satu cara bagi mahasiswa untuk mengaplikasikan ilmu yang mereka dapat di bangku kuliah ke dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya.

Untuk diketahui, sebanyak 680 mahasiswa tersebut akan melaksanakan KKN di berbagai wilayah di Kabupaten Demak, dengan rincian 135 mahasiswa di 12 desa di Kecamatan Mijen, 199 mahasiswa di 18 desa di Kecamatan Gajah, 179 mahasiswa di 16 desa di Kecamatan Dempet, serta 167 mahasiswa di 14 desa di Kecamatan Kebonagung. (AS/YM)

KOMENTAR SEDULUR ISK :